Di tahun 2024, Coding Studio diundang untuk mengisi acara class meeting yang diadakan di SMA BPK Penabur International Kelapa Gading.

Di sini, kami memperkenalkan salah satu brand kami, yaitu Kodiokids serta memberikan materi pembelajaran seru seputar teknologi AI untuk object detection.

Kegiatan ini menjadi momen spesial karena siswa bisa belajar object detection yang didasarkan dengan teknologi AI.

Selain belajar teori, mereka juga bisa praktik langsung dengan tools tertentu. Hal ini bisa membuka wawasan mereka tentang cara kerja kecerdasan artifisial di dunia nyata.

Profil Singkat SMA BPK Penabur International Kelapa Gading

Gedung SMA BPK Penabur International Kelapa Gading

Sumber: PSB Penabur Jakarta – BPK Penabur

SMA BPK Penabur International Kelapa Gading dikenal sebagai sekolah unggulan yang menerapkan kurikulum modern berstandar internasional.

Sekolah ini tidak hanya fokus pada akademik, tetapi juga membekali siswanya dengan berbagai keterampilan abad 21.

Dengan kelengkapan fasilitas, pengajar berpengalaman, dan lingkungan belajar yang kondusif, sekolah ini konsisten dalam mencetak lulusan berkualitas.

Tidak heran, mereka menyediakan banyak program inovatif untuk menyiapkan siswa menghadapi tantangan era digital, salah satunya pelatihan AI bersama Kodiokids.

Program Pelatihan AI

Pelaksanaan Pelatihan Image Detection Berbasis AI

Pelatihan ini berlangsung pada 25 Januari 2024 secara offline selama 1 jam 30 menit di SMA BPK Penabur International Kelapa Gading.

Berbeda dengan program KKA yang dimulai dari guru, pelatihan kali ini langsung ditujukan kepada siswa.

Selain belajar teori, mereka juga praktik langsung menggunakan Google Teachable Machine dan PictoBlox untuk memahami konsep dasar machine learning.

Materi yang Dipelajari

Pelatihan ini membahas tentang Teknologi AI untuk Object Detection. Trainer kami membawakan materi ini secara runtut dan detail, dimulai dari fundamental AI hingga praktik langsungnya.

1. Fondasi AI

Pertama, siswa akan dikenalkan pada dasar-dasar AI. Mereka belajar apa itu AI, jenis-jenisnya, dan mengapa teknologi ini penting dalam dunia modern.

Trainer mendeskripsikan AI seperti otak buatan yang mampu mempelajari pola dari data, lalu mengambil keputusan secara otomatis.

Dengan analogi sederhana ini, mereka bisa memahami konsep AI yang sebenarnya lebih kompleks.

2. Cara Kerja Object Detection dengan Machine Learning

Sesi selanjutnya, kami membahas bagaimana cara kerja object detection yang dibantu dengan teknologi machine learning.

Kami mengenalkan PictoBlox dan Teachable Machine sehingga siswa bisa melihat sendiri bagaimana komputer bisa mengenali objek–hanya dengan memasukkan dataset yang diperlukan.

Siswa Sedang Melihat Sendiri Cara Komputer Bisa Mengenali Objek

Dari proses ini, mereka paham bahwa proses belajar AI sebenarnya serupa dengan manusia: yaitu latihan berulang-ulang untuk mengenali pola.

3. Contoh Penerapan Object Detection dalam Kehidupan Sehari-hari

Supaya lebih relevan, kami menyatakan bahwa object detection juga ditemukan dalam kehidupannya sehari-hari.

Contoh penerapannya adalah face recognition pada handphone, autopilot mobil Tesla, filter AR di media sosial, hingga diagnosis medis dengan AI.

Dengan contoh-contoh ini, mereka sadar bahwa AI bukanlah hal yang baru, tapi sudah hadir di sekitarnya sejak lama.

4. Pelatihan AI Mandiri

Pelatihan AI Mandiri yang Dilakukan Siswa

Setelah memahami teori, kami mengajak siswa untuk membuat proyek sederhana sendiri. Mereka membangun model AI dari nol tanpa harus menulis kode menggunakan PictoBlox dan Teachable Machine.

Sebagai contohnya, untuk membuat sistem face recognition, siswa cukup mengunggah dataset berupa foto dirinya. Dari sini, mereka akan melatih AI dan melihat hasil prediksinya secara langsung.

5. Perkembangan Teknologi Object Detection

Materi terakhir yang kami bawakan adalah perkembangan terbaru dalam object detection. Teknologi ini berpotensi lebih canggih dengan adanya deep learning, edge computing, hingga integrasi dengan perangkat mobile.

Siswa juga diajak membayangkan bagaimana teknologi ini akan terus berkembang, misalnya dalam keamanan digital, transportasi, maupun kesehatan.

Manfaat Pembelajaran AI yang Didapatkan Para Siswa

Pelatihan ini memberikan banyak manfaat nyata bagi para siswa, di antaranya:

  • Siswa lebih mengenal konsep AI
  • Siswa memahami contoh penerapan AI dalam kehidupan nyata.
  • Mereka menyadari bahwa belajar AI tidak sesulit yang dibayangkan, apalagi dengan tools yang sudah user-friendly.
  • Siswa mendapat pengalaman langsung membangun model AI sederhana tanpa coding.
  • Mereka bisa meningkatkan rasa ingin tahu dan kepercayaan dirinya untuk mengeksplorasi teknologi lebih dalam.

Mari Ikuti Workshop Seru yang Diselenggarakan Coding Studio!

Itulah contoh pembelajaran object detection berbasis AI yang dilakukan oleh para siswa SMA BPK Penabur International Kelapa Gading. Dengan workshop ini, mereka bisa mengenal dan menguasai teknologi mutakhir secara praktis dan menyenangkan.

Tertarik dengan program ini? Mari rancang workshop Anda sendiri bersama Coding Studio. 

Untuk universitas atau perusahaan, kami menyediakan program Workshop dan Seminar singkat berdurasi 2-4 jam dengan topik yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda.

Dipandu oleh praktisi berpengalaman yang menghadirkan interaksi dua arah, kami membantu siswa atau karyawan memahami tren dan inovasi terkini dengan lebih baik.

Segera kunjungi website kami atau isi form pendaftaran berikut untuk konsultasi terkait tujuan dan kebutuhan workshop Anda.